Cari Blog Ini

Kamis, 17 Mei 2012

Final Liga Champion Tentukan Nasib Chelsea


Galih Rachdityo

Roberto Di Matteo (Laurence Griffiths/Getty Images)
Menjelang bentrok antara Chelsea kontra Bayern Muenchen di final Liga Champion yang digelar di Fussball Arena, Ahad (20/5) dini hari WIB, manajer sementara The Blues, Roberto Di Matteo, yakin laga tersebut akan menjadi momen menentukan dalam sejarah klub.Di Matteo mengakui dirinya menghadapi salah satu tantangan terbesar sepanjang karirnya di final Liga Champion, khususnya dengan empat pemain yang tidak bisa dimainkan karena terkena hukuman akumulasi kartu, dan kemungkinan kehilangan tiga pemain senior karena dibekap cedera.
"Apabila memang hal itu menjadi skenario terburuk, maka kami akan mengandalkan para pemain cadangan yang ada di bangku cadangan atau di dalam skuad, setelah itu baru memikirkan apa yang harus dilakukan," kata Di Matteo seperti dilansir The Telegraph, Selasa (15/5) waktu setempat.
John Terry, Branislav Ivanovic, Raul Meireles, dan Ramires, tidak bisa tampil karena akumulasi kartu. Sementara itu, kondisi Florent Malouda masih belum sepenuhnya pulih setelah mengalami cedera hamstring. Sedangkan David Luiz dan Gary Cahill, yang juga menderita cedera hamstring selama sebulan terakhir, saat ini sudah mulai berlatih kembali.
Meski diliputi dengan ketidakpastian mengenai siapa saja yang akan diturunkan dalam laga tersebut, tapi manajer asal Italia ini tetap percaya dengan kemampuan anak-anak asuhnya. Di Matteo juga yakin laga final Liga Champion nanti akan menentukan masa depan Chelsea.
"Saya pikir pertandingan nanti akan menetukan sejarah dari klub sepak bola kami, karena akan menjadi trofi juara Liga Champion pertama kami dan untuk kali pertamanya kami memenangi kompetisi elit klub-klub sepak bola Eropa. Hanya itu saja permasalahannya, dan hal itulah yang kami pikirkan dan mencoba terus fokus," jelas Di Matteo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar